The Apartment
Jika Anda menyaksikan atau mengalami #eksploitasi dari majikan, kunjungi IOMX.org/in/find-help/ untuk menemukan nomor hotline di negera Anda!
IOM X Connect Singapore
On 24 November 2015 IOM X, USAID, the US Embassy and Microsoft held a workshop with a group of Singaporean university students.
Post This
Perdagangan orang adalah salah satu tindak pidana di dunia. Ayo gabung dengan kami untuk melawan eksploitasi…
Tidak semua pekerjaan yang dilakukan seorang anak dianggap sebagai pekerja anak. Pekerjaan yang menganggu aktifitas sekolah atau dapat membahayakan mental, fisik, sosial, serta moral dapat dikategorikan sebagai praktik pekerja anak.
Bentuk dari pekerjaan bisa dikategorikan sebagai praktik “pekerja anak” tergantung dari usia seorang anak, jenis dan lama waktu bekerja yang dilakukan, serta kondisi pekerjaan.
Pekerja anak termasuk jenis pekerjaan berbahaya. Anak-anak yang bekerja di sektor pertanian atau manufaktur kerap terpapar bahan kimia beracun dan mengoperasikan mesin berat dan berbahaya.
Diperkirakan setiap tahun di seluruh dunia, sekitar 22,000 pekerja anak meninggal pada saat bekerja; namun angka dari anak-anak yang terluka karena bekerja dan berpenyakit tidak diketahui.
Mayoritas negara di Asia Pasifik, dari seluruh kasus korban perdagangan orang yang diketahui, 36 persen adalah anak-anak dan sebagian besar dieksploitasi untuk kerja paksa.
Mayoritas negara di Asia Pasifik, sebagian besar anak-anak yang diperdagangkan untuk kerja paksa adalah anak-anak perempuan.
Orang tua yang mengalami kesulitan ekonomi terkadang mengirim anak-anak mereka untuk bekerja dan beberapa anak kemudian menjadi korban perdagangan orang. Seringkali anak-anak tersebut tidak dapat bertemu keluarganya kembali.
Faktor-faktor yang meningkatkan risiko terjadinya perdagangan anak di antaranya adalah kemiskinan, kekerasan domestik atau lingkungan, tidak ada akses untuk memperoleh pendidikan, diskriminasi, kurangnya peyendiaan layanan sosial, konflik bersenjata atau bencana alam.
Permintaan atas tenaga kerja murah merupakan salah satu faktor pendorong terjadinya perdagangan anak untuk dipekerjakan, pelaku biasanya memberikan gaji di bawah standar dan mengeksploitasi anak-anak yang dipekerjakan.
Dalam kasus terburuk, anak-anak dipukuli, dibakar, atau tidak dikasih makanan. Ancaman kekerasan fisik adalah bentuk kekerasan psikologis. Anak-anak juga menghadapi risiko pelecehan seksual yang tinggi.